Minggu, 07 Oktober 2018

Konfigurasi inter-VLAN routing (cisco packet tracer)


LAN atau Local Area Network adalah jaringan komputer yang hanya mencakup wilayah kecil; seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, dalam rumah, sekolah atau yang lebih kecil.

VLAN (Virtual Local Area Network) adalah jaringan LAN virtual atau tidak nyata yang dibuat dengan menggunakan switch serta berguna untuk membagi broadcast domain, pembagian dilakukan tanpa memperhatikan lokasi dari sisi dimana perangkat ditempatkan. Pada kesempatan ini akan dibahas mengenai routing pada router dengan VLAN yang berbeda. Perlu diingat bahwa satu VLAN adalah satu alamat jaringan sehingga memiliki satu broadcast domain juga. Karena VLAN bekerja pada layer 2 OSI maka dibutuhkan perangkat layer 3 untuk menghubungkan VLAN yang berbeda.
Beberapa Jaringan LAN atau VLAN dapat saling dihubungkan dengan menggunakan Router. JaringanLAN atau VLAN sendiri terdiri oleh beberapa komputer yang saling terhubung dengan menggunakanSwitch.

Inter-vlan routing adalah membuat routing antar vlan supaya bisa saling berhubungan dengan menambahkan sebuah router.

Device yang dibutuhkan yaitu : - 1 Router pt
                                                   - 1 Switch 2950-24
                                                   - 2 PC

Langkah pertama melakukan konfigurasi pada router, dengan cara mengklik pada routernya lalu pilih tab cli, dan ketikan seperti dibawah ini :

command :
router>enable
router#configure terminal
router(config)#int fa0/0
router(config-if)#ip address 192.168.10.1 255.255.255.0
router(config-if)#no shutdown
router(config-if)#exit
router(config)#int fa1/0
router(config-if)#ip address 192.168.20.1 255.255.255.0
router(config-if)#no shutdown
router(config-if)#exit

Jika sudah makan langkah selanjutnya melakukan konfigurasi pada switchnya, dengan cara mengklik pada switchnya lalu pilih tab cli, dan ketikan seperti dibawah ini :



command : 
switch>enable
switch#vlan database
switch(vlan)#vlan 10 name kiri
switch(vlan)#vlan 20 name kanan
switch(vlan)#exit
switch#configure terminal
switch (config)#int range fa0/1,fa0/3
switch (config-if-range)#switchport mode access
switch (config-if-range)#switchport access vlan 10
switch (config-if-range)#exit
switch (config)#int range fa0/2,fa0/4
switch (config-if-range)#switchport mode access
switch (config-if-range)#switchport access vlan 20
switch (config-if-range)#exit
                   

Langkah selanjutnya melakukan pengecekan pada vlan, masih dalam tab cli pada switch, lalu ketikan seperti dibawah ini :


command :
switch#sh vlan brief

Selanjutnya masukan masing-masing ip kepada 2 pc tersebut, cara klik pada pc tersebut lalu pilih tab desktop, lalu pilih ip configurasi. Contoh ip nya :

pc0

ip address : 192.168.10.2
subnet mask : 255.255.255.0
default gateway : 192.168.10.1

pc1

ip address : 192.168.20.2
subnet mask : 255.255.255.0
default gateway : 192.168.20.1

Selanjutnya melakukan pengecekan sambungan, cara pilih dari salah satu pc tersebut lalu pada tab desktop pilih command prompt lalu ketikan seperti dibawah ini :


pc0
ping 192.168.10.1
ping 192.168.20.2

pc1
ping 192.168.20.1
ping 192.168.10.2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar