Pengertian Topologi Hybrid adalah Kombinasi dari dua atau lebih topologi berbeda berpadu menjadi satu bentuk baru pada sistem jaringan komputer. Bila topologi berbeda terhubung ke satu sama lainnya dan tidak menampilkan satu karakteristik topologi tertentu maka bentuk desain jaringan ini disebut topologi jaringan hybrid. Sebagai contoh topologi jaringan hybrid menggunakan cisco packet tracer.
Gambar Utama |
Berdasarkan gambar diatas, topologi tersebut sudah termasuk topologi hybrid karena jaringan tersebut terdiri lebih dari satu buah topologi. Jika kita bagi topologi diatas dalam sekala yang lebih kecil lagi, maka akan menampilkan lebih dari satu topologi.
1. Topologi Bus
Pada gambar utama disebelah kiri, kita akan menemukan sebuah topologi bus dimana setiap perangkatnya menggunakan satu kabel tunggal yang menghubungi masing-masing perangkat yaitu dari pc3 ke printer-PT dan printer-PT ke pc4. Dalam topologi bus juga terdapat kelebihan dan kekurangnnya, berikut kelebihan dan kekurangannya:
Kelebihan topologi bus:
- Kemudahan dalam penambahan client atau workstation baru.
- Mudah digunakan dan sangat sederhana.
- Biaya instalasi murah karena kabel yang digunakan sedikit.
Kekurangan topologi bus:
- Sering terjadi tabrakan arus data
- Proses pengiriman dan penerimaan data kurang efisien
- Topologi bus yang lama sulit untuk dikembangkan
- Jika ada masalah pada kabel, misalnya terputus, maka komputer workstation akan terganggu.
2. Topologi Star
Pada gambar utama ditengah sebelah bawah, kita akan menemukan topologi star dimana setiap perangkat saling terhubung ke sebuah perangkat jaringan (switch) yaitu dari pc0 > switch, pc1 > switch, pc2 > switch. Dalam topologi star juga terdapat kelebihan dan kekurangnnya, berikut kelebihan dan kekurangannya:
Kelebihan topologi star:
- Jaringan topologi ini tetap berjalan baik walaupun salah satu komputer client bermasalah
- Tingkat keamanan data pada topologi ini cukup baik
- User lebih mudah mendeteksi masalah pada jaringan
- Lebih fleksibel
Kekurangan topologi star:
- Topologi ini terhitung mahal karena menggunakan cukup banyak kabel
- Seluruh komputer dalam jaringan ini akan bermasalah jika hub atau switch mengalami masalah
- Topologi star sangat tergantung pada terminal pusat.
Lain - lain
1. Server DHCP
Dalam topologi jaringan hybrid tersebut terdapat server dhcp (posisinya digambar utama, diatas bagian tengah), dimana salah satu tugas dari server itu adalah memberikan alamat ip secara otomatis.
2. Jaringan Wireless Terstruktur
Dalam topologi jaringan hybrid tersebut juga terdapat jaringan wireless tersetruktur, yang dimaksud jaringan tersetruktur adalah jaringan nirkabel yang mengunakan perangkat jaringan seperti contohnya access point dengan perangkat jaringan lainnya seperti switch, hub, dan router. Sehinggan dapat tersambung dengan perangkat elektronik, yang dapat tersambung dengan access point seperti, pc, laptop, dan smartphone. sebagain contohnya laptop0 yang tersambung dengan access point bisa terhubung dengan server, printer, dan pc.
Semoga bermanfaat.
Refrensi dan Sumber : https://www.maxmanroe.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar